Kamis, 24 Januari 2013

Manfaat Wortel

Wortel adalah jenis sayuran yang tumbuh di dalam tanah (sejenis umbi-umbian) yang berwarna oranye/jingga dan memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh. Wortel yang memiliki nama latin Dacus Carota tentu saja sudah tidak asing bagi kita karena wortel merupakan salah satu sayuran yang paling digemari. Sebagai sayuran, wortel adalah sayuran yang bisa diolah menjadi berbagai macam olahan makanan, salah satunya adalah diolah menjadi jus dan cake.  

Manfaat wortel sangat luar biasa bagi tubuh kita, selain sebagai penyedia vitamin A wortel juga memiliki manfaat yang lain yaitu sebagai salah satu cara pencegahan dari penyakit jantung, penangkal kanker dan untuk menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh. Wortel juga mengandung beta karoten yang sangat diperlukan oleh tubuh. Wortel sangat dianjurkan untuk dikonsumsi oleh anak-anak maupun dewasa karena wortel juga kaya akan vitamin C, Vitamin K dan potasium. Selain itu wortel juga dapat digunakan untuk merawat kecantikan.

Manfaat wortel untuk kecantikan:
1. Menyegarkan kulit sebelum dirias
Bersihkan wajah seperti biasa, kemudian tempelkan potongan wortel dan jeruk ke seluruh permukaan kulit wajah secara bergantian. biarkan selama 20 menit, kemudian bilas dengan air dingin, setelah itu baru dirias seperti biasa. ritual ini membuat riasan lebih sempurna dan melekat.

2. Memutihkan siku dan leher
ambil satu buah wortel ukuran besar, parut hingga lembut, campur dengan gula dan garam, masing-masing 1/2 sendok makan. Terakhir tambahkan beberapa tetesan perasan jeruk lemon. aduk semua bahan hingga merata, oleskan pada siku dan leher, biarkan sampai setengah mengering baru setelah itu digosok-gosok secara perlahan agar semua kotoran luruh. lakukan seminggu dua kali sampai kulit terlihat lebih putih.

3. Mencerahkan kulit wajah
ambil dua buah wortel berukuran besar, rebus hingga lunak. Hancurkan wortel, kemudian campur dengan madu sebanyak 4 1/2 sendok makan, aduk merata hingga berbentuk pasta. Oleskan ke wajah yang sudah dibersihkan, sambil sesekali dipijat lembut, biarkan mengering. kemudian bilas dengan air bersih, lakukan sesering mungkin.

4. Mendetoks rambut
Ambil satu buah wortel ukuran besar, parut kasar, kemudian gosok-gosokan parutan wortel itu ke kulit kepala dan batang rambut, biarkan selama 15 menit. Selanjutnya bilas dengan air hingga bersih dan semua butiran wortel luruh. lakukan dua minggu sekali agar efektif.
 
sumber: dari berbagai sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar